Brilio.net - Mahar atau maskawin merupakan salah satu hal penting dan utama dalam prosesi pernikahan. Barang yang dijadikan maskawin pun bermacam-macam. Mulai dari seperangkat alat sholat, uang tunai hingga emas. Tapi pernahkah kamu dengar ada seorang pria yang memakai es cendol sebagai maharnya?

Peristiwa itu benar-benar terjadi. Belum lama ini viral sebuah video prosesi ijab kabul sepasang pengantin. Dalam rekaman tersebut terdengar sang ayah dari mempelai wanita menyebutkan es cendol sebagai maskawin. Hal ini juga dibuktikan dengan adanya segelas es yang diduga es cendol di atas meja di hadapan pengantin.

Pada video yang diposting oleh akun Facebook Bagus Yudhistira, ternyata tidak cuma segelas es cendol saja yang dijadikan mahar. Selain es cendol, pernikahan itu juga menjadikan surat Al-Ikhlas dan uang tunai sebesar Rp 100 ribu.

Terlihat dari rekaman tersebut prosesi ijab kabul pun berjalan lancar. Tidak perlu beberapa kali percobaan untuk pria yang belum diketahui identitasnya ini untuk mensahkan kekasihnya. Dalam sekali tarikan napas, ia mengucapkan ijab dengan lancar.

Pada video lain yang diunggah akun yang sama, setelah dinyatakan sah oleh saksi dan penghulu, sang mempelai pria kemudian menyerahkan segelas es tersebut ke wanita yang saat ini sudah sah menjadi istrinya. Kemudian tanpa ragu wanita tersebut menyedot es cendol itu lewat sedotan.

"Dengan ms kawin segelas es cendol lele sah gaes," ujar akun Bagus Yudhistira seperti brilio.net kutip pada Senin (18/2).

Diketahui pria yang menikah pada video tersebut merupakan pemilik akun bernama Rohman Kawol. Meski demikian, belum diketahui di mana lokasi pernikahan unik ini terjadi.

Postingan yang diunggah pada 30 Januari lalu ini menyebar luas di linimasa belum lama ini. Banyak warganet yang menyampaikan pesan turut berbahagia lewat kolom komentar.

"Ya allah..murah tp sangat bermakna arti ya....samawa yo mz...bru ini mz lihat kawine pake cendol..hehe," tulis akun Emaaditya.

"Laaa kok lucu es cedol segala lo," ujar akun Asih Yulia.

"Semawa ya allah murah tpi berharga," kata akun Gerviel Aldrik.