Brilio.net - Melihat momen romantis mempelai pria menggendong wanita yang baru saja sah menjadi istrinya adalah suatu pemandangan yang biasa. Nah, baru-baru ini sepasang suami istri menjadi viral karena pengantin wanitalah yang melakukan sebaliknya.

Lewat foto-foto yang tersebar di media sosial, aksi tersebut terekam saat sesi pemotretan yang bertepatan dengan hari bahagia pasangan tersebut. Mengenakan busana serba putih, kedua mempelai melakukan aksi lucu yang mengundang komentar lucu dari warganet.

wanita gendong mempelai pria mstar.com.my

foto: mstar.com.my

Dilansir brilio.net dari mstar.com.my, Kamis (3/9), sang mempelai wanita yakni Nurasyidah Mokhtar tidak menyangka fotonya dan suami menyebar cepat di beberapa platform media sosial seperti Facebook, Instagram, dan Twitter.

"Awalnya saya share di Instagram dan Facebook saja. Kemudian teman-teman meminta saya untuk mengubahnya menjadi mode 'publik' karena mereka ingin berbagi. Saya tidak pernah menyangka akan viral seperti ini," ujar Syida, sapaan akrabnya.

Tak hanya itu, Syida juga mengucapkan rasa syukurnya karena mendapat respons positif dari banyak orang. "Bahkan mendoakan agar pernikahan kami langgeng sampai surga," ujar perempuan berusia 29 tahun itu.

wanita gendong mempelai pria mstar.com.my

foto: mstar.com.my

Mengenai aksi kocaknya tersebut, Syida mengaku, spontan saja menggendong sang suami. Menurutnya, tidak sulit mengangkat sang suami karena beratnya yang ringan.

"Teman-teman sudah mengenal saya dan suami saya, Mohamad Farid Alias sejak lama ... jadi tidak ada rasa malu saat itu. Tidak sulit mengangkat suami karena beratnya hanya sekitar 53 kilogram. Mungkin karena saya berbadan besar, tapi saya sebenarnya orang yang aktif melakukan aktivitas luar ruangan seperti mendaki gunung dan ikut maraton. Setelah ini akan lebih menyenangkan karena ada suami yang menemani. Dia juga aktif karena dia seorang tentara," ucap Syida.

Di balik senyum ceria yang terpancar di setiap fotonya, Syida mengungkapkan ada banyak rintangan yang harus mereka hadapi hingga akhirnya resmi bersatu sebagai suami istri.

"Kami berkenalan sejak di bangku sekolah menengah. Tujuh tahun menjalin hubungan, akhirnya kami putus di tengah jalan pada tahun 2015. Namun empat tahun kemudian yakni pada penghujung 2019, suami menghubungi saya lagi dan mengajak untuk menikah," tuturnya.

wanita gendong mempelai pria mstar.com.my

foto: mstar.com.my

Syida kemudian bercerita bahwa kesungguhan Mohamad Farid Alias telah menyentuh hatinya dan membuatnya menerima ajakan menikah tersebut.

"Kesungguhannya itulah yang membuat hati saya terbuka menerimanya. Lagi pula, saya teringat, mendiang ibu saya sangat sayang dengannya karena dia begitu hormat dengan orang tua dan pandai mengambil hati. Bahkan saat ibu terlantar sakit dan koma beberapa tahun lalu, ibu saya pernah menyebut namanya. Itu juga salah satu alasan saya terang-terangan menerimanya. Meski almarhum ibu saya tidak sempat melihat kami bersatu, tapi saya tahu almarhum senang dengan keputusan ini," ungkap Syida.

Dia menambahkan, lima hari sebelum hari bahagianya, ayah tercinta ternyata harus dirawat di rumah sakit dan koma karena komplikasi ginjal.

"Betapa sedih saya karena terburu-buru untuk mempersiapkan, ayah saya sakit. Saya pulang pergi ke rumah sakit. Setiap kali saya mengunjunginya, saya akan berbisik di telinga dan memintanya untuk bangun dan menjadi kuat untuk kami. Alhamdulillah ayah saya sadar kembali setelah sehari koma dan diperbolehkan ke luar rumah sakit dua hari sebelum akad nikah. Saya sangat bersyukur bapak ada di sisi saya dan bisa bersama di hari bahagia," kata Syida lagi.

wanita gendong mempelai pria mstar.com.my

foto: mstar.com.my

Sementara itu, Syida juga berpesan bagi yang bertubuh seperti dirinya agar tidak mudah minder atau kurang percaya diri. "Setiap manusia punya kecantikan dan kelebihannya masing-masing. Kata orang, yang bertubuh besar itu lucu dan gila. Itu juga salah satu karakter saya yang membuat suami saya suka," tutup Syida.