Brilio.net - Dunia bintang merupakan sesuatu yang menarik, unik dan terkadang sangat mengherankan. Dunia penuh dengan binatang unik menakjubkan, beberapa binatang menggunakan teknik kamuflase sebagai teknik berburu atau mekanisme pertahanan.

Seperti binatang-binatang berikut ini, ada yang sebagian atau seluruh tubuhnya tembus pandang, hal ini diperkirakan untuk membantunya menghindari predator. Jika yang kamu tahu binatang yang bertubuh transparan hanya ubu-ubur, maka kamu salah. Berikut ini brilio.net himpun dari berbagai sumber, Minggu (29/5) binatang-binatang bertubuh transparan.

1. Sea Angel.

Memiliki tubuh kecil dan sirip seperti sayap yang berfungsi untuk berenang di laut. Sea Angel merupakan jenis siput laut yang dianugrahi sebuah sirip sehingga menyerupai sesosok malaikat dalam film fiksi.

2. Barton Springs Salamander.

Selain memiliki tubuh transparan, Salamander ini juga tidak memiliki paru-paru.

BACA JUGA: 10 Tipe cewek jomblo di Indonesia, kamu pilih yang mana nih?

3. Cyanogaster noctivaga.

Merupakan ikan transparan dari Amazon. Menurut spekulasi, tubuhnya yang transparan dan hanya aktif di malam hari-lah yang membuatnya susah ditemukan. Selain transparan, ikan ini sangat mungil, hanya 17 milimeter panjangnya.

4. Clear Slug.

Adalah hewan sejenis bekicot namun memiliki tubuh yang transparan dan tidak memiliki cangkang.

5. Big Skate.

Bintanag yang satu ini erlihat seperti ikan pari. Mereka menyebutnya Big Skate.

6. Ketimun Laut Transparan (Transparent Sea Cucumber).

Ketimun laut ini memiliki warna transparan, sampai-sampai kamu bisa melihat organ dalamnya dengan jelas.

7. Phronima.

Binatang ini ditemukan di lautan Atlantik Utara. Makhluk kecil yang menyerupai udang ini benar-benar transparan seperti kaca.

8. Costa Rican Tedpoles.

Berudu dari Kosta Rika ini memiliki kulit bening hingga menunjukkan ususnya yang melingkar di dalam tubuh. Dalam pandangan sekilas, tampilannya mirip makhluk rekaan dari kartun. Namun, spesies ini nyata adanya.

9. Glass Squid.

Hewan ini biasa ditemukan di belahan laut bumi bagian selatan, hewan ini memiliki nama latin Teuthowenia pellucid. Hewan ini memiliki organ mata yang bercahaya dan memiliki kemampuan untuk roll menjadi bola yang biasa dikenal dengan landak air. Hewan ini biasa dimangsa oleh ikan hiu goblin, ikan paus, dan burung laut samudera.

Ada ikan lele juga lho ternyata. KLIK NEXT

2 dari 2 halaman


10. Lele kaca.

Merupakan jenis ikan Lele bening dari Asia. Mereka hidup di sungai dengan gerakan yang lambat. Dapat ditemukan di Thailand, Malaysia dan Indonesia.

11. Katak kaca.

Hyalinobatrachium pellucidum, atau katak kaca adalah spesies asli dari hutan di Ekuador. Saking pucatnya kulit hijau dari spesies ini hingga membuat mayoritas organ vitalnya terlihat jelas. Sayangnya, spesies ini terancam punah karena habitatnya rusak.

12. Crocodile ice fish.

Binatang ini ditemukan di perairan dingin di sekitar Antartika dan Amerika Selatan. Darah binatang unik ini transparan karena mereka tidak memiliki hemoglobin. Metabolisme mereka hanya bergantung pada oksigen yang larut dalam cairan darah, yang diyakini akan diserap langsung dari air melalui kulitnya.

13. Marrus Orthocanna.

Marrus Orthocanna masuk dalam jenis hewan siphonophore, golongan Cnidaria, kelompok hewan yang meliputi coral, hydroid, dan ubur-ubur. Marrus Orthocanna tinggal dan hidup di laut dalam yang gelap tanpa cahaya. Tubuhnya benar-benar transparan, mengingatkan kita akan agar-agar yang berwarna bening.

14. Glasswing Butterfly.

Kupu-kupu ini dapat ditemukan di Columbia, Bolivia, Peru, dan Ekuador. Kupu-kupu Glasswing ini semakin menarik karena sayapnya yang transparan.

15. Tortoise Shell Beetle.

Tubuh kumbang ini tidak semuanya transparan, tapi punya bagian cangkang yang hampir tembus pandang. Bagian transparan ini digunakan untuk penyamaran dan menunjukkan pola unik yang ada di punggungnya untuk menakut-nakuti predator.