1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
31 Agustus 2022 23:45

Arti cosplay adalah permainan kostum, pahami klasifikasinya

Pada dasarnya cosplay ini mengarah ke tren Jepang, namun kini sudah banyak acara yang populer menerapkan kegiatan mengenakan kostum tertentu. Kharisma Alfi Tiara
foto: pexels.com

Brilio.net - Istilah cosplay tengah ramai menjadi perbincangan di kalangan remaja. Arti cosplay sebenarnya berasal dari singkatan bahasa Inggris. Dengan mengetahui arti cosplay merupakan hal yang sangat penting, supaya tidak salah paham dalam menerapkannya pada sebuah kegiatan.

Arti cosplay pada dasarnya sudah cukup lama dikenal, bahkan sering disebutkan di media sosial. Cosplay artinya berkaitan erat dengan penggunaan berbagai kostum tertentu. Pada dasarnya cosplay ini mengarah ke tren Jepang, namun kini sudah banyak acara yang populer menerapkan kegiatan dengan mengenakan kostum tertentu.

BACA JUGA :
13 Potret cosplay anime Naruto di tempat umum ini bikin senyum lebar


Cosplay juga diartikan sebagai sebuah hobi dalam mengenakan pakaian atau kostum serta aksesori dan rias wajah seperti yang dikenal oleh tokoh-tokoh dalam anime, manga, dongeng, permainan video, penyanyi atau musisi idola, dan film kartun. Lebih lanjut, berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Rabu (31/8).

Arti kata cosplay.

foto: pixabay.com

BACA JUGA :
Ikuti trend Citayam, 9 gaya Chika Jessica cosplay jadi Jeje 'slebew'

Secara sederhana, cosplay adalah sebuah singkatan yang berasal dari gabungan kata "costume" dan "play", sedangkan bagi orang yang menyukai kegiatan ini disebut dengan cosplayer. Dalam bahasa Indonesia, "costume" berarti kostum atau pakaian dan "play" artinya bermain. Jadi, jika disimpulkan cosplay diartikan sebagai kegiatan bermain kostum.

Mengutip dari BBC, cosplayer bukan hanya meniru busana atau kostum dari karakter tertentu, namun mereka juga berdandan dan menggunakan aksesori yang menyerupai karakter tertentu tersebut. Bahkan, sikap dan pose pun sama persis dengan karakternya.

Saat ini istilah cosplay justru digunakan secara umum untuk berbagai jenis permainan kostum. Cosplay semakin populer dari tahun ke tahun, dan berkembang pesat tak hanya di Jepang, melainkan juga di sejumlah negara. Salah satunya di Indonesia, yang mana istilah cosplay sudah populer sejak ada sejumlah anak muda yang mengenakan style Harajuku. Sehingga semakin banyak diminati dan muncul dalam berbagai acara dengan kegiatan penerapan permainan kostum.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags